Lomba Anak-anak, Lomba Anak, Lomba anak Islami, lomba Anak TK

BANYAK KEGIATAN YANG SERU DIBULAN NOVEMBER 2021

NOVEMBER CERIA

KEGIATAN MIMHa DIBULAN NOVEMBER 2021

KEGIATAN MIMMHa BULAN NOVEMBER 2021
RA MIMHa PERMTA ILMU

  1. Tema 6 : Tanaman/Plant/Tutumbuhan
  2. Tema 7 : Rekreasi/Piknik
  3. Observasi Perkembangan TW 2

MADRASAH IBTIDAIYAH

  1. Gladi bersih ANBK
  2. Program supervisi
  3. Pelaksanaan AKMI
  4. Pelaksanaan ANBK
  5. Pekan Akhir Semester

MTs INFORMATIKA MIMHa

  1. Spiritual Coaching
  2. Competence Assessment

EVENT PPDB

  • PPDB Disc 30% (Gel. 1 Periode okto – Des 2021)
  • TODDLER CONTEST
  • LOMBA HARI AYAH

Info & Pendaftaran

  • 0896-6213-9891 (CS MIMHa)
  • 0811-2304-976 (Hotline)

*Cooming Soon

  1. Vlog Competition
  2. Lomba Kreatifitas Anak Inklusif
  3. Lomba MHQ

Sekretariat PPDB
Jl. Cikadut No. 252 kel. Karang Pamulang kec. Mandalajati kota. Bandung 4015
Telp. 022-7212600

LOMBA TODDLER CONTEST, USIA ANAK PG 12-36 BULAN

LOMBA TODDLER CONTEST, USIA ANAK PG 12-36 BULAN

Pelaksanaan Lomba


Toddler Contest ini berupa pengambilan video yang berdurasi kurang lebih 5 menit, berisi lima aktiftas yang disesuaikan dengan kategori usia peserta, kemudian video yang sudah dikirimkan akan diberikan kepada para juri untuk dilakukan penilaian. Para juri yang ditunjuk adalah Ibu Auda Masykurah, S.Psi. Psi (Psikolog), Dr Zulaehah Hidayati (Dokter Umum), dan Dr. Hafid Djanuardi, M.M (Praktisi Pendidikan).  

Pengumpulan video dengan durasi kurang lebih 5 menit.  
A. Tahapan kegiatan
Peserta melakukan pendaftaran, kemudian memenuhi persyaratan sebagai peserta, kemudian melakukan pengambilan video aktifitas yang terdiri dari :


1). Usia 12 bulan s/d 17 bulan
a. Peserta berdiri sendiri dan berjalan sambil memegang tangan atau benda
b. Peserta memindahkan kelereng (gundu) sebanyak 3 butir kedalam mangkuk
c. Peserta menunjukkan roda mobil-mobilan (anak laki-laki), dan mata boneka (anak perempuan)
d. Peserta mengucapkan 1 kata benda beserta fungsinya
e. Peserta memberikan mainan pada Ibu atau Ayah.
 
2). Usia 18 bulan s/d 23 bulan  
a. Peserta maju berlari lurus selama 10 detik
b. Peserta menyusun 3 balok mainan
c. Peserta menutup gelas dengan tutup gelas
d. Peserta mengucapkan 5 kata benda beserta fungsinya
e. Peserta menyebutkan nama


3). Usia 24 s/d 36 bulan
a. Peserta melompat dengan dua kaki sekaligus
b. Peserta membuka botol dengan memutar tutupnya
c. Peserta menyebutkan minimal 3 bagian tubuh
d. Peserta dapat menyebutkan gambar yang ditunjukkan orang tua
e. Peserta dapat melakukan kegiatan menyapu lantai
 
Setelah itu dilakukan pengiriman video, penilaian video, kemudian pengumuman pemenang serta pembagian hadiah.